Saturday, May 14, 2011

Google Rolls Out Chrome OS, with the First Two Chromebooks


Google akhirnya mengumumkan kehadiran Chrome OS yang sudah lama dinanti-nantikan ini, di ajang Google IO Developers Conference. Chrome OS adalah sistem operasi buatan Google yang berbasiskan cloud.  Sebenarnya Google sudah memperkenalkan Chrome OS sejak musim panas tahun 2009 lalu. Namun OS tersebut barulah rampung tahun ini. OS berbasiskan cloud ini tentu saja senjata utama nya adalah akses tanpa batas ke dunia maya. Bila apabila tanpa koneksi internet, tentu saja OS ini tidak berdaya karena semua aplikasi nya harus terhubung dengan internet. Simak video introductory berikut ini untuk lebih mengerti fitur Chrome OS.




Bersamaan dengan itu juga, Google mengumumkan partner untuk Google Chromebook - Acer dan Samsung. Kedua vendor ini sama-sama menawarkan Chromebook ini dalam dua varian, Wi-Fi only dan 3G + Wi-Fi.



Samsung Series 5 Chromebook
Samsung Series 5 Chromebook ini dibekali dengan layar LED 12.1 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel. Untuk prosesornya, Samsung mempercayakannya kepada Intel Atom N570 dengan clockspeed 1.6 GHz. Prosesor sekelas itu sudah cukup mumpuni karena Chrome OS sendiri tidak berat seperti Windows dan hanya memakan sedikit memori.


Selain itu pun, Samsung hanya membenamkan SSD 16GB sebagai media penyimpanan nya. Walaupun terlihat sedikit, namun rasanya sudah sangat banyak mengingat Chrome OS menjalankan berbagai aplikasi online, sehingga bisa dibilang kita menggunakan online storage.



Samsung juga membenamkan sebuah kamera dengan resolusi 1 megapiksel untuk melakukan video chat. Samsung mengklaim baterai netbook ini bisa bertahan sampai dengan 8.5 jam. Samsung Series 5 Chromebook ini akan hadir dalam 2 pilihan warna - graphite gray dan white.


Spesifications

  • 12.1" (1280x800) 300 nit Display
  • 3.26 lbs / 1.48 kg
  • 8.5 hours of continuous usage 1
  • Intel® AtomTM Dual-Core Processor
  • Built in dual-band Wi-Fi and World-mode 3G (optional)
  • HD Webcam with noise cancelling microphone
  • 2 USB 2.0 ports
  • 4-in-1 memory card slot
  • Mini-VGA port
  • Fullsize Chrome keyboard
  • Oversize fully-clickable trackpad


Acer Chromebook
Selain Samsung, Acer juga ditunjuk oleh Google untuk menjadi partner untuk memproduksi Chromebook. Beda dengan Samsung, Acer Chromebook  memiliki layar yang sedikit lebih kecil yaitu 11.6 inci dengan teknologi LED dan rasio perbandingan 16 : 9 HD widescreen. 


Acer Chromebook ini mempunyai spek yang sama dengan Samsung, yaitu diperkuat dengan prosesor Intel Atom dual-core N570, RAM 2GB, dan storage berupa SSD sebesar 16GB. Bedanya, Acer sudah menyematkan port HDMI di samping 2 USB-port dan juga kamera nya sudah beresolusi 1.3 megapiksel. 


Acer Chromebook hanya akan hadir dalam satu pilihan warna saja, yaitu Graphite Gray.

Spesifications
  • 11.6" HD Widescreen CineCrystalTM LED-backlit LCD
  • 2.95 lbs. | 1.34 kg.
  • 6 hours of continuous usage 1
  • Intel® AtomTM Dual-Core Processor
  • Built in dual-band Wi-Fi and World-mode 3G (optional)
  • HD Webcam with noise cancelling microphone
  • High-Definition Audio Support
  • 2 USB 2.0 ports
  • 4-in-1 memory card slot
  • HDMI port
  • Fullsize Chrome keyboard
  • Oversize fully-clickable trackpad




















0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms